Mahar 'LASKAR PELANGI' Meninggal Dunia



Metrotvnews.com, Jakarta: Verrys Yamarno, pemeran Mahar di film "Laskar Pelangi" ditemukan meninggal di kamar kosnya di daerah Jalan Kramat, Senen, Jakarta Pusat. Verrys ditemukan tidak bernyawa pada Senin 12 Januari, pukul 14.30 WIB.

Menurut Kapolsek Metro Senen Kompol Kasmono, Verrys pertama kali ditemukan dalam keadaan meninggal oleh temannya, Zulfani Fasa.

"Dia kuliah di IKJ (Institut Kesenian Jakarta). Dua hari yang lalu temannya satu kos bilang dia sakit, tadi pagi dia muntah-muntah," kata Kasmono kepada Metrotvnews.com melalui sambungan telepon.

"Kemudian (Verrys) ditolong sama teman kuliah dikasih minyak angin, lalu temannya berangkat kuliah. Tadi, pukul 14:30 temannya pulang, dan Verrys dilihat terlentang di tempat tidur, dipegang nadinya ternyata sudah enggak ada," lanjut Kasmono.

Pihak Kepolisian sendiri belum bisa menyimpulkan sebab kematian Verrys.

"Sementara ini diduga karena sakit, kalau untuk penyebab itu harus dokter," terang Kasmono.

Verrys lahir di Gantung, Belitung Timur, pada 17 Maret 1996. Dia tercatat sebagai mahasiswa IKJ semester 3.

"Laskar Pelangi" merupakan fenomena dalam sejarah film Indonesia. Film ini ditonton oleh 4,6 juta orang. Menjadi film dengan raihan penonton terbesar sejak 2008 hingga saat ini. 
FIT


















Popular posts from this blog

Harga Kayu Meranti 2020

Proposal : Pembangunan Tempat Pengolahan Kayu (Sawmill) Di Sekitar Jalur Cigudeg-Leuwiliang

Penerapan AMDAL pada Pembangunan di Bidang Kehutanan